Jumat, 07 April 2017

Resep Umpan Mancing Ikan Mas Paling Ampuh

Memancing merupakan salah satu hobi yang saat ini banyak digemari masyarakat luas. Ini dikarenakan memancing memiliki sensasi tersendiri ketika umpan kail disambar oleh ikan. Secara umum memancing dapat dilakukan di air tawar maupun air asin seperti di laut. Tiap jenis ikan memiliki sensasi strike tersendiri dan yang pasti membutuhkan umpan dan juga teknik yang cocok. 

Ikan mas merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang sangat dicari banyak orang. Ikan mas sendiri sangat populer di kalangan para pemancing. Ikan yang satu ini banyak ditemui di sungai, air, danau, dan juga kolam pemancingan. Bagi kalangan para pemancing untuk mendapatkan ikan mas membutuhkan beberapa resep dan teknik memancing yang benar. 

Nah pada kesempatan kali ini akan mencoba membahas mengenai apa saja resep umpan mancing ikan mas paling ampuh. Untuk mengetahuinya, silahkan simak pada pembahasannya di bawah ini!

Berikut Resep Umpan Mancing Ikan Mas Paling Ampuh

Umpan Mancing Ikan Mas

Untuk memancing ikan mas Anda bisa menggunakan kombinasi bahan 2 sendok makan tepung beras ketan, 2 sendok makan tepung beras biasa, potongan keju secukupnya, santan, susu, dan juga kroto secukupnya. Nah untuk cara meraciknya cukup mudah dilakuka yakni yang pertama adalah dengan mencampurkan semua bahan tersebut menjadi satu, terkecuali santan. 

Setelah itu, Anda bisa menambahkan santan secara bertahap, perhatikan agar tidak terlalu banyak karena dapat membuat encer dan juga jangan terlalu sedikit karena akan membuat terlalu kental. Setelah semuanya tercampur, masukkan adonan tersebut ke dalam plastik dan kukus paling tidak selama 20 menit. Tunggu sampai dengan dingin, baru umpan siap untuk digunakan. Bentuk umpan bulat yang disesuaikan dengan ukuran mulut ikan mas. Nah itulah tadi pembahasan mengenai beberapa resep umpan mancing ikan mas paling ampuh. 

Baca


Tidak ada komentar:

Posting Komentar